Madu ini secara kualitas adalah sama, hanya beda kemasan saja. Pada stiker tertulis Ainun ash shihah yang berarti Sumber Kesehatan. Sejak jaman dahulu kala memang madu sudah terkenal akan khasiatnya yang menyembuhkan. Pernah ada artikel di internet yang mengatakan seperti ini:
Suatu ketika, kira-kira tahun 1990-an ada seorang perempuan yang memiliki luka cukup serius pada salah satu anggota tubuhnya, (maaf kami sudah lupa tangan atau kakinya). Pada luka tersebut banyak terdapat bakteri yang mana sudah sedemikian kebal akan obat antibiotik. Ini mungkin disebabkan karena perempuan itu memiliki kebiasaan buruk dalam meminum obat antibiotik.
Di tengah frustasinya, perempuan itu kemudian minta ijin kepada dokter yang merawatnya untuk menggunakan madu sebagai obat untuk mengobati luka-lukanya. Perempuan itu sebelumnya pernah membaca beberapa literatur mengenai pemakaian madu sebagai obat di Mesir kuno. Dan dokter itu menyetujuinya...
Alhasil, ternyata setelah beberapa lama luka itu membaik dan akhirnya sembuh. Mujizat ini bisa terjadi karena memang kandungan alami madu, yaitu asam amino yang berfungsi untuk mengganti sel-sel tubuh yang rusak serta sifat anti-bakteri pada madu itu sendiri.